Monday 2 February 2015

Cara Untuk Membuat Kue Juada Keras Khas Bengkulu Yang Renyah

Cara Untuk Membuat Kue Juada Keras Khas Bengkulu Yang Renyah --Kue Juada Keras merupakan kue khas dari Provinsi Bengkulu yang memiliki rasa yang sangat lah lezat,kue ini biasanya seringdi dapat pada hari raya,untuk membuat kue ini memebutuhkan mesin pembuat pasta/kulit molen untuk hasil yang lebih cantik.penasaran kan seperti apa Cara  Untuk Membuat Kue Juada Keras Khas Bengkulu Yang Renyah kami akan berbagi Cara  Untuk Membuat Kue Juada Keras Khas Bengkulu Yang Renyah sebagai berikut:
http://resep04.blogspot.com/2015/02/cara-untuk-membuat-kue-juada-keras-khas.html
Bahan Untuk Membuat Kue Juada Keras:
  • 500 gr tepung beras, sangrai
  • 300 cc air hangat (secukupnya)
  • 1/2 sdt air kapur sirih
  • 1 sdt garam (secukupnya)
  • 600 cc minyak goreng
  • 100 gr gula merah
  • 50 cc air
Cara Untuk Membuat Kue Juada Keras:
  • Campur tepung beras sangrai, air hangat, dan air kapur sirih. Aduk rata hingga dapat dipulung.
  • Bagi adonan menjadi 4 bagian. Masing-masing bagian digilas setebal 1/2 cm. Potong bentuk jajaran genjang dengan ukuran 3 X 2 cm. Lakukan seperti itu sampai semua bahan habis.
  • Panaskan minyak, goreng kering hingga warnanya kuning keemasan. Angkat dan tiriskan.
  • Masak gula merah dengan air hingga larut. Saring dan didihkan kembali hingga kental. Masukkan kue goreng dan masak dengan api kecil sambil diaduk rata dan gula mengering. Angkat dan dinginkan.
  • Simpan dalam wadah kedap udara atau sajikan segera.
Demikianlah Cara Untuk Membuat Kue Juada Keras Khas Bengkulu Yang Renyah dari Kumpulan Resep Masakan Lezat pada kali ini ,semoga bermanfaat selamat mencoba...

0 comments to “Cara Untuk Membuat Kue Juada Keras Khas Bengkulu Yang Renyah”

Post a Comment

 
© Copyright 2014 Kumpulan Resep Masakan Lezat | Template Modified by Myasi Putri | Partnership Informasi Travel Dan Wisata Powered by Blogger.com.